Media Berkemajuan

27 Juli 2024, 08:38

Lazismu Jatim Siapkan 30.000 Mangkok Bakso Gratis Untuk Penggembira. Dimana Lokasinya?

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
Food Truck Lazismu Jatim siap menyediakan 30.000 Mangkok Bakso Gratis Selama Muktamar (Foto: PWMU.CO)

Surakarta, mu4.co.id – Muktamar Ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah akan digelar di Surakarta, Jumat-Ahad (18-20/11/2022). Lazismu Jawa Timur turut serta berpartisipasi mensukseskan even lima tahunan Persyarikatan itu.

Sekretaris Lazismu Jatim Aditio Yudono menyampaikan, pihaknya akan mengerahkan Food Truck atau Kendara Saji Makanan (Karjiman) dengan menyediakan 30.000 porsi bakso gratis.

“Jadwalnya 17-18 Nopember kami standby di area Gedung Walidah Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS). 18 Nopember malam Karjiman ikut mendukung malam Mangayubagyo di Edutorium UMS. Dan 19 Nopember kami siap melayani peserta dan penggembira Muktamar di area Stadion Manahan,” jelasnya.

Karjiman, lanjutnya, akan berangkat dari Surabaya Jatim pada Rabu (16/11/22). Sebanyak 15 orang relawan disiapkan untuk melayani peserta dan penggembira Muktamar.

“Di lokasi Karjiman beraksi, akan ada tenda Lazismu sebagai tempat menyiapkan kuah bakso dan kebutuhan lainnya. Yang pasti 30.000 mangkok bakso itu gratis. Cukup dibayar dengan doa,” ungkapnya.

Dia menambahkan, Karjiman merupakan kendaraan serbaguna hasil modifikasi yang dilakukan Lazismu Jatim dengan mengubah truk box menjadi food truck. Food Truck ini biasa diterjunkan untuk aksi-aksi kebencanaan, namun dalam muktamar ini dikhususkan untuk melayani peserta dan penggembira.

“Selain dilengkapi dengan peralatan dan perlengkapan masak secara komplit termasuk bahan bakar gas, food truck ini juga membawa genset kecil. Plus panel listrik tenaga surya portabel agar ketika terjadi ketiadaan bahan bakar maka panel surya ini bisa menggantikan genset,” urainya.

[post-views]
Selaras