Banjarmasin, mu4.co.id – Prof. Dr. H. M. Amien Rais, M.A. merupakan Ketua MPR RI periode 1999-2004 dan juga Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah periode 1995-1998. Hingga kini, ia masih aktif mengisi kajian di berbagai tempat.
Prof. Dr. H. M. Amien Rais dijadwalkan akan mengisi kajian khusus Safari Dakwah di Martapura dan Banjarmasin mulai 19-21 Februari 2023. Safari Dakwah adalah kegiatan berkeliling atau berpetualang dari tempat satu ke tempat lain untuk menyiarkan agama islam.
Masjid Al-Jihad Banjarmasin merupakan salah satu tujuan Prof. Dr. H. M. Amien Rais. Ia akan mengisi kajian khusus tersebut pada Senin, (20/2/2023) bakda magrib.

Ceramah yang akan dibawakan oleh Prof. Dr. H. M. Amien Rais dapat disaksikan secara langsung di ruang induk Masjid Al-Jihad atau melalui kanal Youtube ALJIHAD TV. Selain itu juga bisa didengarkan lewat radio Suara Al-Jihad FM 105.1.
Youtube : https://www.youtube.com/@ALJIHADTVBJM
Radio : http://suaraaljihadfm.blogspot.com/
Pengertian Safari Dakwah : https://islamicpedagogia.faiunwir.ac.id