Media Berkemajuan

27 Juli 2024, 11:52

Mantan Pesepakbola Jota Pilih Mualaf, Ini Alasannya!

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
Jose Ignacio Peleteiro yang dikenal sebagai Jota. [Foto: Instagram @kingjota23]

Jakarta, mu4.co.id – Menurut laporan Kuwait Al Qabas, mantan pesepakbola Jose Ignacio Peleteiro yang dikenal sebagai Jota, telah memeluk agama Islam setelah terinspirasi oleh keluarga Muslim dari seorang teman dekatnya.

Atlet tersebut menjelaskan bagaimana ia memeluk Islam dengan mengungkapkan bahwa ketertarikannya pada ajaran Islam dipicu oleh cara keluarga temannya, Faisal Buresli dari Kuwait, memperlakukan semua orang.

Selain itu, hal yang mendorongnya untuk memeluk Islam adalah persahabatannya dengan Buresli selama sebelas tahun, yang membuat Jota memutuskan untuk mengambil langkah tersebut tanpa ada ajakan langsung dari temannya.

Setelah mengucapkan syahadat, Jota menyatakan dalam wawancara dengan Al Qabas bahwa ia merasa sangat bahagia setelah memeluk Islam. Dia mengatakan bahwa ini adalah momen paling indah dalam sejarah hidupnya.

“Saya sangat bahagia, sangat berkuasa. Saya berada di momen terbaik dalam hidup saya. Saya sangat mencintai keluarganya (keluarga Buresli),” ucapnya, dikutip dari VIVA, Selasa (5/3).

“Saya ingin mewariskan kepada keluarga saya dan generasi mendatang adat istiadat dan tradisi yang saya lihat di rumah teman saya Buresli. Itu telah mengubah hidup saya,” ujar Jota.

Baca Juga: Perkembangan Islam di Jepang, Pemeluknya Meningkat Dua Kali Lipat

Sementara itu, Buresli menyatakan bahwa Jota memutuskan untuk berkunjung ke Kuwait pada tahun 2023 untuk mengenal masyarakat Kuwait.

“Kemudian, dua bulan lalu, dia berbicara dengan saya dan memberi tahu saya tentang keinginannya untuk pindah agama. Saya tidak menyangka hal itu darinya, jadi saya heran,” ucap Buresli.

Sumber: VIVA

[post-views]
Selaras