Media Berkemajuan

27 Juli 2024, 12:12

Besok Gerhana Bulan Total, Masjid Al-Jihad Ajak Shalat Gerhana

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print

Banjarmasin, mu4.co.id – Seluruh wilayah di Indonesia dapat menyaksikan fenomena Gerhana Bulan Total pada Selasa, 8 November 2022. Dilansir dari kompas.com, Peneliti Pusat Riset Antariksa Organisasi Riset Penerbangan dan Antariksa BRIN Andi Pangerang mengatakan bahwa khusus wilayah Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, dan Bengkulu tidak dapat mengamati puncak Gerhana Bulan Total ini.

Untuk wilayah Banjarmasin, Gerhana Bulan Total dimulai pukul 18.17 WITA, puncaknya pada 18.59 WITA, dan berakhir pukul 19.42 WITA. Saat puncak gerhana, warna bulan akan berubah menjadi merah. Fenomena langka ini dapat disaksikan langsung tanpa menggunakan alat khusus.

Shalat Gerhana merupakan salah satu ibadah sunnah yang sangat dianjurkan. Masjid Al-Jihad mengajak masyarakat untuk ikut Shalat Gerhana Bulan besok, (8/11/2022) yang diimami Ustaz Fikri Rizalie Ahmad, SQ. S.Pd.I dengan khatib Ustaz H. Mas’udi, HS. Shalat akan dilaksanakan bakda magrib di Masjid Al-Jihad.

Shalat Gerhana dilaksanakan secara berjamaah, tanpa adzan, dan iqamah. Dikerjakan dua rakaat, pada setiap rakaat melakukan rukuk, qiyam, dan sujud dua kali. Shalat Gerhana boleh dilakukan di tanah lapang ataupun masjid.

(Sumber Tata Cara Shalat Gerhana: muhammadiyah.or.id).

[post-views]
Selaras