Media Utama Terpercaya

22 Januari 2026, 02:21
Search

Sering Dikonsumsi Sehari-hari, Ini 5 Makanan yang Berisiko Picu Kanker!

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
makanan yang dapat memicu kanker
Ilustrasi makanan yang dapat memicu kanker. [Foto: AI, mu4.co.id]

Jakarta, mu4.co.id – Kanker merupakan penyakit akibat dari pertumbuhan sel abnormal dan menjadi salah satu penyebab utama kematian di dunia, yang dipengaruhi faktor genetik hingga pola hidup dan asupan makanan. 

Dilansir dari CNBC pada Selasa (20/1), sejumlah penelitian menyebutkan konsumsi makanan yang mengandung akrilamida atau zat kimia yang terbentuk saat makanan berpati dimasak pada suhu tinggi seperti digoreng atau dipanggang, dapat meningkatkan risiko kanker. 

Meski masih diteliti, akrilamida dikategorikan sebagai karsinogen potensial sehingga konsumsinya dianjurkan untuk dibatasi.

Baca Juga: Peneliti Muda Ini Kantongi Paten Antikanker dan Antidiabetes yang Terbuat dari Tanaman Kalimantan!

Berikut beberapa makanan yang membentuk kadar akrilamida berpotensi menyebabkan kanker, dilansir dari Times of India, sebagai berikut.

  1. Gorengan

Keripik kentang, kentang goreng, dan camilan goreng menjadi sumber utama akrilamida, yang terbentuk dari reaksi gula dan asam amino pada suhu tinggi. Semakin lama dan gelap proses pengolahan, semakin tinggi pula kandungannya. 

Studi menunjukkan kadar akrilamida pada keripik kentang bisa mencapai 300 hingga lebih dari 2.000 µg (mikrogram)/kg, sementara kentang goreng sekitar 200–700 µg/kg. 

Metode memasak seperti merebus, menggoreng dengan udara (air frying), serta menghindari penggorengan berlebihan dapat membantu menurunkan risikonya.

2. Biskuit dan Kue Kering Kemasan

Biskuit dan kue kering yang dipanggang suhu tinggi dapat mengandung akrilamida, pengawet, dan gula rafinasi, dengan kadar berkisar 160–1.000 µg/kg. Untuk mengurangi risiko, pilih camilan yang dipanggang sebentar atau buatan sendiri dengan tepung gandum utuh dan gula lebih sedikit.

Baca Juga: Waspada! Gangguan Tidur Dapat Picu Penyakit Kanker!

3.Roti panggang dan roti kecokelatan

Roti panggang yang semakin gelap cenderung mengandung lebih banyak akrilamida akibat pemanasan suhu tinggi. Kadar zat ini berkisar 50–500 µg/kg, dengan risiko lebih rendah pada pemanggangan ringan. Untuk lebih aman, Roti gandum utuh atau multigrain yang dipanggang lembut bisa menjadi pilihan yang tepat.

4.Kopi

Akrilamida terbentuk saat proses pemanggangan biji kopi, terutama di tahap awal. Kopi sangrai ringan hingga sedang umumnya mengandung lebih sedikit akrilamida. Kandungannya pada kopi seduh sekitar 5–20 µg/L, sedangkan kopi instan dalam bentuk bubuk bisa mencapai 100–400 µg/kg.

5.Sereal sarapan kemasan

Corn flakes dan sereal panggang lain yang diproses suhu tinggi dapat mengandung akrilamida, terutama yang tinggi gula dan berwarna cokelat, dengan kadar sekitar 150–1.200 µg/kg. Untuk alternatif yang lebih aman, anda dapat mengonsumsi biji-bijian yang dimasak tradisional seperti oat.

(CNBC)

[post-views]
Selaras