Media Berkemajuan

9 Mei 2025, 21:56
Search

Kuatkan Hafalan Qur’an, SMP Muhammadiyah 3 Banjarmasin Gelar Tasmi’ Hifzil Qur’an

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
Peserta Tasmi' (Foto: mu4.co.id)

Banjarmasin, mu4.co.id – SMP Muhammadiyah 3 Banjarmasin kembali menggelar Tasmi’ Hifzil Qur’an untuk Juz 28, 29, dan 30 pada Senin (25/09/2023) dibuka langsung oleh Ketua Majelis Dikdasmen PCM Banjarmasin 4 Mohammad Dani Wahyudi, S.Pd.I., M.Pd.

Dilaksanakan di Ruang Perpustakaan SMP Muhammadiyah 3 Banjarmasin, dengan diikuti 17 peserta dari kelas 7 hingga 9. 

Para peserta, guru, dan tamu undangan [Foto: mu4.co.id]

Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari, 25-27 September 2023. 

“Untuk setiap harinya yang tampil, hari ini lima orang, besok enam, dan besoknya lagi enam orang hingga hari Rabu.” ungkap Ustaz Fitrianoor ketika diwawancarai langsung pada Senin (25/9).

Untuk penguji Tasmi’ Hifzil Quran ini berasal dari guru-guru Ilmu Qur’an dan Keagamaan SMP Muhammadiyah 3 Banjarmasin sebanyak 7 orang. 

“Jadi setiap murid itu diuji 2 orang guru, dan perhari gurunya beda-beda,” tambahnya.

Ustaz Fitrianoor menjelaskan, murid yang mengikuti kegiatan ini merupakan murid yang telah direkomendasikan oleh para gurunya karena sudah mencapai target 1 juz hafalan.

Baca juga: SMP Muhammadiyah 3 Banjarmasin Laksanakan Tasmi Al-Quran Ketiga Kalinya

“Jika murid telah mencapai target satu juz hafalan maka akan direkomendasikan untuk mengikuti Tasmi ini atas persetujuan murid dan orang tua,” katanya.

Ketika ditanya mengapa para murid SMP Muhammadiyah 3 Banjarmasin dapat menghafal Quran, Ustaz Fitrianoor menjelaskan, “Kalau pagi kami memang ada muraja’ah di masjid setelah shalat dhuha, kemudian di kelas juga ada setoran hafalan, dan tahsinnya juga ada seminggu 2-3 kali. Di rumah juga kami minta untuk mengaji maupun muraja’ah.”

Kegiatan ini penting untuk menguatkan hafalan Al-Quran, lanjut Ustaz Fitrianoor, melalui kegiatan ini juga dapat melatih keberanian para murid untuk tampil di depan umum.

“Mudah-mudahan kegiatan ini terus berjalan, Insya Allah akan kami usahakan. Meskipun mereka sudah lulus nanti, ilmu yang mereka hafal dan berapa juz pun insya Allah terpakai di SMA maupun di kuliahannya dan semoga bertambah terus hafalannya.” tutupnya.

Baca juga: Ikuti Tasmi Al-Qur’an, Muthmainnah Hafal Juz 29 dan 30

Sementara itu, Ketua Majelis Dikdasmen PCM Banjarmasin 4 memotivasi para siswa untuk terus menghafal Qur’an, “Hampir seluruh perguruan tinggi negeri ada jalur masuknya melalui tahfiz Al-Qur’an. Nah ini kesempatan untuk kalian semua. Mudah-mudahan hari ini salah satu menjadi batu loncatan, yang bisa teman-teman gunakan untuk lebih semangat lagi menghafal Al-Quran, memperbaiki bacaan, dan lebih semangat lagi memperbanyak hafalan Quran.”

[post-views]
Selaras