Pelaihari, mu4.co.id – Air terjun merupakan salah satu wisata alam yang memiliki banyak sekali peminatnya. Suasana sejuk yang ditawarkan di sekitar air terjun menjadi salah satu faktor yang membuat orang-orang tertarik untuk mengunjunginya. Selain itu, keindahan alam sekitar juga menjadi alasan orang-orang mendatangi wisata air terjun tersebut.
Banyak aktivitas yang dapat dilakukan jika berkunjung ke sebuah wisata alam air terjun seperti air terjun Bajuin yang ada di Kabupaten Tanah Laut Kalimantan Selatan ini. Di sana para wisatawan dapat melakukan berbagai aktivitas yang menarik bersama keluarga, teman-teman, maupun dengan orang terkasih.
Air Terjun Bajuin sendiri merupakan tempat wisata unggulan yang dikelola oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Tanah Laut, tepatnya berada di Desa Sungai Bakar, Kecamatan Bajuin, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan.
Baca juga: Sunset Yang Memukau di Pantai Tabanio, Tak Pernah Gagal!
Tempat ini berjarak sekitar 15 km dari pusat kota Pelaihari (Ibu Kota Kabupaten Tanah Laut) dan sekitar 75 km dari Kota Banjarmasin atau dengan waktu tempuh perjalanan sekitar 25 menit dari pusat Kota Pelaihari dan sekitar 2,5 jam dari Kota Banjarmasin.
Selanjutnya, untuk menuju tempat ini dapat ditempuh dengan menggunakan kendaraan baik roda dua maupun roda empat, dengan sepanjang perjalanan yang akan dimanjakan suguhan panorama atau pemandangan yang begitu indah dan asri, serta dipenuhi pepohonan yang tinggi menjulang.
Wisata ini dibuka dari pukul 08.00 Wita hingga pukul 18.00 Wita, para wisatawan dapat bermanja menikmati keindahan pemandangan baik itu air terjunnya maupun pemandangan pegunungan disekitarnya.
Ditambah bunyi percikan air yang begitu alami turun dari atas bukit serta suasana alam yang sangat murni mampu membuat pengunjung ingin berlama-lama berada di sana. Bahkan, jika di akhir pekan, selalu dipadati oleh masyarakat yang berdatangan dari segala daerah.
Panorama hijau pegunungan sangat mudah diamati oleh pengunjung dari atas batu-batu alam yang ada di sana. Tak sedikit dari mereka yang berfoto ria dari atas batu dengan berlatar hijaunya pegunungan, seru sekali bukan.
Pada tempat wisata unggulan di Tanah Laut ini juga terdapat wahana penunjang lain seperti Outbound. Oleh karena itu tempat wisata ini juga cocok untuk seluruh kalangan, baik dari anak-anak, remaja, dewas, hingga lanjut usia.
Tidak hanya itu, tempat ini juga sudah di lengkapi dengan fasilitas seperti WC, tempat istirahat atau pendopo, warung, musholla serta ada silter untuk bersantai.
Sumber: banjarmasinpost.co.id