Banjarmasin, mu4.co.id – Pagelaran seni berskala internasional telah disiapkan Dinas Kebudayaan Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Banjarmasin, dengan tajuk Banjarmasin International Performing Arts (BIPA) 2023 diadaptasi dari Solo International Performing Arts (SIPA), yang menghadirkan berbagai seni pertunjukan seperti tari, musik, hingga teater.
Akan ada 14 penampilan yang memeriahkan panggung BIPA 2023. Setiap penampilan berdurasi 20 menit, baik tunggal maupun grup.
Pagelaran ini rencananya akan dihadiri seniman mancanegara seperti Spanyol, Lituania (Eropa Utara), Jepang, Malaysia dan Singapura.
Mereka berkolaborasi dengan komunitas seni di kabupaten/kota di Kalimantan Selatan, serta daerah lainnya.
Acara tersebut akan berlangung di Siring Halaman Balai Kota Banjarmasin Jalan RE Martadinata, pada 4-5 September 2023.
“BIPA bukan sekedar hiburan, tetapi pementasan apresiasi. Semua penampilan juga didukung panggung, tata pencahayaan dan sound system terbaik,” ucap Kepala Bidang Kebudayaan Disbudporapar Banjarmasin, Zulfaisal Putera, Kamis (31/8/2023).
Baca juga: Kampung Ketupat Jadi Objek Wisata Baru, Suguhkan Pagelaran Beda dari yang Lain!
Lebih lanjut, Zulfaisal menjelaskan, acara tersebut juga merupakan upaya mewujudkan visi dan misi Wali Kota, ada gelaran seni budaya bertaraf nasional dan internasional. Sehingga ia pun berharap ke depannya kegiatan ini dapat dilanjutkan dari tahun ke tahun.
“Ini merupakan event bersejarah, karena sebelumnya Banjarmasin belum pernah menggelar panggung seni budaya bertaraf internasional. InsyaAllah kalau berhasil, BIPA akan ditunggu setiap tahun, dan kami juga berusaha berkembang bukan hanya bekerja sama dengan SIPA, tapi juga lembaga lain.” tegas Zulfaisal.
Sumber: banjarmasin.apahabar.com