Media Utama Terpercaya

27 Januari 2026, 01:46
Search

Wisata Susur Sungai Warnai CRM Award VI, Peserta Antusias Kunjungi Pasar Terapung Lok Baintan

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
Peserta CRM Award VI kunjungi Pasar Terapung Lok Baintan
Peserta CRM Award VI kunjungi Pasar Terapung Lok Baintan. [Foto: mu4.co.id]

Banjarmasin, mu4.co.id – Untuk merasakan pengalaman langsung Kota Seribu Sungai, Masjid Al Jihad Banjarmasin mengajak para peserta dan penggembira Cabang Ranting dan Masjid Award VI mengikuti wisata susur sungai menuju Pasar Terapung Lok Baintan pada Ahad (16/11).

Pasar Terapung Lok Baintan merupakan pasar tradisional yang terletak di Sungai Pinang, dimana para pedagang menjajakan dagangannya diatas perahu (jukung). Sementara itu para pengunjung harus memakai kapal atau sering disebut kelotok untuk sampai ke pasar tersebut.

Suasana saat rombongan peserta CRM Award tiba di Lok Baintan. [Foto: mu4.co.id]

Untuk mendukung kegiatan ini, panitia menyediakan sekitar 10 kelotok yang difasilitasi oleh Pemerintah Kota Banjarmasin, sehingga ratusan peserta dan penggembira dari seluruh Indonesia dapat menikmati langsung suasana pasar terapung khas Banjarmasin tersebut.

Saat peserta dan penggembira mulai menaiki kelotok menuju Lok Baintan, suasana tampak begitu antusias meskipun cuaca saat itu sedang mendung. Banyak di antara mereka yang mengaku baru pertama kali menaiki kelotok, sehingga momen itu tidak dilewatkan begitu saja. Mereka terlihat senang, bahkan sempat mengabadikan pengalaman tersebut dengan mengambil sejumlah foto.

Sesampainya di Pasar Terapung Lok Baintan, para peserta langsung disambut oleh para pedagang yang mendekat menggunakan jukung untuk menawarkan berbagai dagangan mereka. Beberapa peserta juga terlihat mencoba menaiki jukung milik seorang pedagang.

Baca Juga: Takmir Masjid Al Jihad Banjarmasin Gelar Audiensi dengan Wali Kota Banjarmasin Bahas Persiapan Tuan Rumah CRM Award VI 2025

Sri Adra, salah satu peserta dari perwakilan PWM Sulawesi Barat yang mengikuti susur sungai menuju Lok Baintan, mengaku terkejut melihat betapa panjang dan luasnya sungai di Banjarmasin. Ia juga terkejut sekaligus heran ketika melihat aktivitas warga di tepian sungai, mulai dari mandi, mencuci pakaian, hingga berenang di aliran sungai tersebut.

“Kaget liat masyarakatnya. Disitu mandi, disitu beraktivitas. (Masyarakat Sulbar) paling kalau mau mandi di sungai ya.. ditempat rekreasi begitu, bukan di padat penduduk,” ujar Sri Adra saat diwawancarai reporter mu4.co.id.

Ia juga menyebut bahwa wisata susur sungai merupakan pengalaman yang sangat seru. Para penjual di Pasar Terapung, menurutnya, begitu ramah dan menawarkan dagangan mereka dengan cara yang menyenangkan. Bahkan, beberapa penjual sempat membacakan pantun-pantun lucu yang membuat suasana semakin hangat dan berkesan.

[Foto: mu4.co.id]
[post-views]
Selaras