Media Berkemajuan

27 Juli 2024, 15:12

Universitas Muhammadiyah Palu Menuju Perguruan Tinggi yang Unggul, Islami, dan Berkemajuan

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
Prof. Dr. H. Rajindra, S.E.,M.M, Rektor Unismuh Palu saat berbincang di acara talk show Kabar Muhammadiyah pada Rabu (21/12/2022)

mu4.co.id – Derap Berkemajuan Muhammadiyah di bidang Pendidikan berderap di Palu Sulawesi Tengah, hal ini disampaikan oleh Prof. Dr. H. Rajindra, S.E.,M.M Rektor Unismuh Palu pada acara talk show Kabar Muhammadiyah pada Rabu 21 Desember 2022.

Kehadiran Universitas ini tentu sebagai salah satu wujud komitmen dan tanggung jawab Muhammadiyah untuk umat, bangsa dalam memenuhi Hak Masyarakat menerima ilmu dan pendidikan.
Pasca gempa, tsunami & likuifaksi yang menerjang Palu Sulteng, Unismuh Palu terus melakukan Inovasi dan strategi agar lebih dikenal secara nasional maupun internasional melalui kerja penelitian untuk menghasilkan riset terapan sesuai kebutuhan masyarakat luas dan selanjutnya menjadi rujukan pemerintah dalam mengeluarkan kebijakan pembangunan daerah.

Keunggulan lain yang dicanangkan oleh unismuh palu yakni Pembelajaran, dan Pengabdian Masyarakat yang berwawasan islami.
Melalui perjuangan yang telah dilakukan Unismuh Palu meraih beberapa penghargaan ; sebagai PTS terbaik se Sulawesi Tengah dari 32 PTS di sulteng , pelaksana program kampus merdeka belajar terbanyak se sulteng , pembuatan laporan Dikti terbaik, perguruan tinggi swasta dengan kinerja terbaik, dll.
Capaian ini menjadi sebuah motivasi untuk terus berbuat yang terbaik untuk universitas itu.

“Ini adalah hasil kerja bersama semua civitas akademika Unismuh Palu, sebagai sebuah tim kolosal yang solid, dengan cita-cita yang sama mengantarkan kampus ini sebagai perguruan tinggi yang unggul dalam pembelajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang berwawasan Islam pada tahun 2025,” ujar Rajindra.
Sebagai upaya terus meningkatkan Mutu Pendidikan dan prestasi PTM, maka unismuh Palu mendorong dosen untuk studi lanjut ke jenjang lebih tinggi dan aktif dalam penulisan artikel ilmiah yang terideks scopus, pengabdian doses dan mahasiswa ke masyarakat dengan penuh inovasi dengan melibatkan muatan lokal seperti pemanfaatan jahe yang dikemas dengan JaheMU dan pembuatan kursi rotan, pembuatan arang tempurung kelapa untuk membantu menambah pendapatan masyarakat.

[post-views]
Selaras