Media Berkemajuan

7 Juli 2024, 21:56

Tolak RUU Kesehatan, Ribuan Dokter dan Nakes Demo di Patung Kuda

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
Ribuan Dokter dan Nakes Demo di Patung Kuda. [Foto: Media Indonesia]

Jakarta, mu4.co.id – Tolak Rancangan Undang-Undang (RUU) Kesehatan, ribuan dokter dan tenaga kesehatan menggelar aksi demonstrasi pada Senin (8/5).

Titik kumpul unjuk rasa berlokasi di Patung kuda, Jakarta Pusat. Para demonstran berkumpul di sana sejak pukul 07.35 WIB.

Ribuan demonstran itu berasal dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), Ikatan Bidan Indonesia (IBI), Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI), dan Ikatan Apoteker Indonesia (IAI).

Tolak RUU Kesehatan Ribuan Dokter dan Nakes Demo. (Foto: kabarprioritas.com)

Slamet Budiarto selaku Wakil Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) mengatakan, demo ini menunjukkan ada masalah besar yang harus diselesaikan pemerintah.

“Kalau tenaga kesehatan demo berarti ada masalah besar yang harus diselesaikan,” kata Slamet, Senin (8/5).

Baca Juga: Ribuan Tenaga Kesehatan Demo Tolak RUU Kesehatan

Ketua Umum DPP Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Harif Fadhillah ikut dalam aksi demonstrasi ini. Dia mengungkap sederet tuntutan PPNI.

Pertama, PPNI menolak pencabutan UU Nomor 38 tahun 2014 tentang Keperawatan di dalam pembahasan RUU Kesehatan. Menurut PPNI, pencabutan UU Keperawatan sama dengan mencabut roh perawat.

Kedua, PPNI menolak substansi RUU Kesehatan. Alasannya, RUU tersebut tidak membuat pelayanan keperawatan menjadi lebih baik.

Ketiga, menuntut pemerintah memberikan perlindungan terhadap hak-hak perawat Indonesia dan masyarakat.

Harif juga mengungkapkan bahwa aksi demonstrasi ini dipersembahkan untuk pasien atau masyarakat yang telah selamat dalam menghadapi Covid-19.

Dalam demonstrasi ini para nakes berorasi dan membentangkan spanduk menolak RUU yang sedang dibahas di DPR. Para nakes menganggap RUU Kesehatan dibuat terburu-buru dan perlu dikaji ulang.

Sumber: m.camping.com cnnindonesia.com

[post-views]
Selaras
error: Content is protected !!