Media Berkemajuan

25 April 2025, 09:23
Search

Program Makan Bergizi Gratis Mulai Dijalankan di 14 Sekolah di Banjarmasin

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
Makan Gratis
14 Sekolah di Banjarmasin mulai menjalankan Program Makan Bergizi Gratis [Foto: Instagram @disdik_banjarmasin]

Banjarmasin, mu4.co.id – Pemerintah Pusat melalui Badan Gizi Nasional (BGN) mulai menjalankan program makan bergizi gratis di seluruh Indonesia, termasuk di Banjarmaisn sebanyak 14 sekolah, yang mulai dilaksanakan pada Senin (06/01/2025).

Total ada sebanyak 6.531 peserta didik mulai dari tingkat Taman Kanak-Kanak (TK) hingga SMA yang mendapatkan program Presiden Prabowo Subianto itu. Adapun 14 sekolah di Banjarmasin tersebut yang telah melaksanakan diantaranya yaitu:

  1. SDN Pemurus Dalam 1
  2. SDN Pemurus Baru 2
  3. ⁠SDN Pemurus Dalam 8
  4. SMPN 19
  5. ⁠SMPN 18
  6. SMAN 9
  7. SMAN 10 Banjarmasin
  8. TK Trisula II Perwari
  9. ⁠TK Adhyaksa XIV
  10. SDN Pangeran 3
  11. SMPN 24
  12. ⁠SMP 21
  13. ⁠SMPN 13
  14. SMKN 4 Banjarmasin.

Plt Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Banjarmasin, Ahmad Baihaqi menyebutkan bahwa program yang dijalankan BGN yang bekerjasama dengan pihak katering selaku vendor itu bukan berasal dari Pemko Banjarmasin, namun karena lingkupnya berada di bawah naungan Disdik, pihaknya pun berkewajiban turut memantau pelaksanaan program tersebut, dan akan menjadi bahan evaluasi jajarannya.

“Banjarmasin ada 14 sekolah melalui Badan Gizi Nasional, bukan dari Dinas Pendidikan,” kata Baihaqi dilansir dari RRI, Ahad (06/01/2025).

Adapun mengenai sekolah-sekolah lainnya yang belum mendapatkan program ini, Baihaqi pun memperkirakan masih dalam tahap proses. “Sekolah-sekolah lainnya mungkin menyusul,” pungkasnya.

Baca juga: DKP Kalsel Bagikan 200 Kg Patin Uji Coba Program Makan Gratis Bergizi di Banjarmasin

Sebagai informasi, Pemko Banjarmasin belum bisa menjalankan program tersebut dikarenakan tidak dialokasikan pada APBD tahun 2025. Dimana berdasarkan perhitungan sementara, setidaknya diperlukan dana sekitar Rp800 juta per hari untuk memberikan makan bergizi gratis ke 88 ribu siswa yang terdata di Banjarmasin, dengan estimasi sebesar Rp10 ribu persiswa.

Di samping itu, Disdik Banjarmasin juga belum mendapatkan Petunjuk Teknis (juknis) dari Pemerintah Pusat terkait program tersebut.

Sementara itu, Kepala SDN Pemurus Dalam 1 Banjarmasin, Sri Mariyyati mengungkapkan program Makan Bergizi Gratis di sekolahnya tersebut akan terus berlanjut hingga satu tahun kedepan. “Jadi disini SDN Pemurus Dalam 1, bersama SDN Pemurus Dalam 8, serta beberapa SMP disekitar sini,” ujarnya.

Adapun salah seorang murid kelas 1 SDN Pemurus Dalam 1, M Nafiz Ramadhani, mengaku senang bisa mendapatkan makan siang bergizi gratis. Ia pun mengungkapkan untuk menu makanan yang didapatkannya cukup lengkap, terdiri dari nasi, beserta lauk ayam, tahu, kecambah hingga pisang. “Makanannya enak,” katanya.

[post-views]
Selaras