Media Berkemajuan

15 April 2025, 11:16
Search

Pemprov Kalsel Bakal Lantik CPNS dan CPPPK Bulan Ini. Catat Tanggal dan Ketentuannya!

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
CPNS
Ilustrasi pelantikan CPNS. [Foto: kemenkopmk]

Banjarmasin, mu4.co.id – Pemerintahan Provinsi Kalimantan Selatan sedang menyiapkan agenda pelantikan, pengukuhan, dan penyerahan SK secara serentak untuk CPNS dan PPPK formasi 2024. 

Agenda ini dijadwalkan berlangsung pada 24 April 2025 dengan total peserta 1.230 orang, terdiri dari 100 CPNS, 318 PPPK Teknis, 733 PPPK Guru, dan 79 PPPK Nakes.

“Mengingat jumlahnya yang cukup banyak, maka lokasi kegiatan harus mampu menampung seluruh peserta. Saat ini ada dua opsi tempat yang sedang disiapkan, yaitu halaman Kantor Gubernur Kalsel di Banjarbaru dan GOR Babusalam Banjarbaru,” ungkap Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi Kepegawaian, Mashudi, dikutip dari Diskominfo Kalsel, Ahad (13/4).

Seluruh persiapan teknis dan administrasi, termasuk penerbitan SK, telah diselesaikan. Saat ini, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kalsel hanya menunggu persetujuan Gubernur Kalimantan Selatan untuk menetapkan lokasi pelaksanaan secara final.

Baca Juga: Pj Wali Kota Banjarbaru Resmi Serahkan 23 SK CPNS Lingkup Pemko Banjarbaru

“Nantinya Gubernur Kalsel, H. Muhidin langsung yang akan melantik secara serentak CPNS dan PPPK formasi tahun 2024 di lingkup Pemprov Kalsel,” lanjutnya.

Mashudi meminta para peserta pelantikan untuk mengenakan baju formal hitam putih, berupa baju kemeja putih serta celana atau rok hitam bagi perempuan. Setelah SK diterima, CPNS dan PPPK diminta segera melapor ke SKPD penempatannya guna menyusun Surat Pernyataan Melaksanakan Tugas (SPMT).

“SPMT ini menjadi dasar penting dalam pencairan gaji dan tunjangan pertama, baik bagi CPNS maupun PPPK,” ujar Mashudi.

Mashudi juga mengingatkan peserta agar selalu memantau informasi resmi dari Pemprov Kalsel guna mencegah terjadinya kesalahpahaman.

(Diskominfo Kalsel)

[post-views]
Selaras