Media Berkemajuan

21 November 2024, 21:18

PCNA Banjarmasin 4 Gelar Kajian dengan Tema “Menikahlah Dengan Bahagia” di Masjid Al Jihad

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
[Foto: mu4.co.id]

Banjarmasin, mu4.co.id – Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah (PCNA) Banjarmasin 4 menggelar kajian muslimah dengan mengangkat tema “Menikahlah Dengan Bahagia” pada Sabtu (16/3).

Dibuka oleh moderator yaitu Hendayani selaku Ketua PCNA Banjarmasin 4, kemudian dilanjut oleh pemateri yaitu Rizki Amalia, S.ST, M.Keb. Rizki merupakan seorang Dosen Prodi D3 Kebidanan FKIK di Universitas Muhammadiyah Banjarmasin yang membahas tentang Persiapan Pranikah dan Kehamilan Sehat.

Terlihat antusias peserta menghadiri kajian tersebut untuk membuka wawasan baru tentang pernikahan. Sekitar 50 peserta yang menghadiri kajian ini terdiri dari anak muda hingga ibu-ibu.

Kajian ini diawali dengan membahas tentang menurunnya minat anak muda untuk menikah dari tahun ke tahun.

Baca Juga: PCA Banjarmasin 4 Bersama Masjid Al Jihad Buka Pendaftaran Belajar Al-Qur’an Khusus Jemaah!

Menurut Rizki, ada beberapa faktor yang menyebabkan pernikahan di Indonesia menurun. Diantaranya yaitu faktor ekonomi, fokus pada karir, trauma keluarga broken home atau KDRT, faktor kepercayaan diri mencari dan memiliki pasangan dan mahar yang mahal.

Selanjutnya, rizki kemudian membahas bagaimana persiapan pranikah yang baik termasuk mencegah penyakit menular seksual dan kehamilan yang sehat untuk mencegah stunting pada anak.

Moderator pun membahas bagaimana pentingnya materi ini agar peserta mempunyai ilmu tentang pernikahan.

“Jangankan kehamilan, pernikahan pun wajib direncanakan” ucap Hendayani.

Kajian dengan tema yang sama akan dilanjutkan pada Sabtu, 6 April 2024 dengan membahas bagaimana menjaga mental perempuan. Kajian ini dapat diikuti untuk muslimah umum secara gratis.

[post-views]
Selaras