Media Berkemajuan

22 November 2024, 05:08

Jalan Tembus Bayur-Panangkalaan Jadi Tempat Bersantai Bagi Warga Amuntai

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
Kondisi Jalan Tembus Bayur-Panangkalaan Kabupaten HSU, Kalsel [Foto: tribunnews.com]

Amuntai, mu4.co.id – Jalan tembus atau alternatif Desa Bayur-Panangkalaan di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Kalimantan Selatan (Kalsel) kini menjadi lokasi bersantai bagi warga Kota Amuntai untuk menikmati sunset atau matahari tenggelam.

Kepala Dinas PUPR HSU, Amos Silitonga mengatakan jalan tersebut merupakan bypass atau jalan tembus milik aset Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan yang dikerjakan oleh pihak Bina Marga Dinas PUPR Kalsel.

“Jalan ini sudah selesai pada akhir Desember 2023 lalu. Dan sekarang sudah bisa dilalui oleh masyarakat. Terutama dari Banjarmasin, menuju Amuntai dan Tabalong,” ujarnya, Kamis (04/01/2024).

Baca juga: Jalan Alternatif Margasari Tapin-Kelumpang HSS Terancam Putus. Ardiansyah Harapkan Jadi Jalan Nasional!

Selain sebagai jalan tembus, Bypass Panangkalaan-Bayur ini juga bermanfaat untuk memecah arus lalu lintas serta pengembangan Kota Amuntai sendiri. “Saat ini beberapa bangunan sudah berdiri di jalan tembus tersebut,” tambah Amos.

Dilansir dari procal.co, Selasa (20/02/2024), terlihat kendaraan bermotor baik roda dua maupun roda empat yang ramai melalui jalan tembus tersebut. Bahkan jalan tersebut menjadi lokasi bersantai para warga Amuntai ketika sore hari untuk menikmati senja.

Seperti salah satu warga Tabalong, Dony yang mengaku menikmati sunset di jalan tersebut, dikarenakan melihat status temannya yang nongkrong di lokasi tersebut. “Ternyata lokasinya memang ramai, (banyak) warga dan penjual minuman hingga pentolan (di jalan ini),” ucapnya.

[post-views]
Selaras