Media Berkemajuan

27 Juli 2024, 08:27

Inilah Ketua dan Sekretaris PWA Daerah Istimewa Yogyakarta 2022-2027

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
Musyawarah Wilayah Aisyiyah Daerah Istimewa Yogyakarta [Foto: mediamu.id]

Sleman, mu4.co.id – Ketua, Sekretaris, dan Anggota Pimpinan Wilayah Aisyiyah (PWA) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) periode 2022-2027 telah ditentukan pada Ahad, (19/2/2023) dalam Musyawarah Wilayah (Musywil) ke-12 Aisyiyah yang bertempat di Universitas Aisyiyah Yogyakarta.

Hasil E-Voting Pemilihan Anggota PWA DIY 2022-2027 [Foto: mediamu.id]

Inilah nama anggota tetap PWA DIY yang dipilih oleh 162 peserta Musywil melalui e-voting dengan total angka sebanyak 1134 suara:

  1. Jamilatus Saudah (144 suara)
  2. Siti Zulaihah (131 suara)
  3. Nur Rosyidah (126 suara)
  4. Widiastuti (124 suara)
  5. Alfia Nuriska (82 suara)
  6. Yuni Purwati (72 suara)
  7. Dyah Sulistyawati (66 suara)
Widiastuti sebagai Ketua dan Jamilatus Saudah sebagai Sekretaris PWA DIY [Foto: mediamu.id]

Tujuh anggota terpilih kemudian mengadakan rapat tertutup selama 1 jam dan memutuskan Widiastuti, S.Ag., M.M sebagai Ketua dan Jamilatus Saudah sebagai Sekretaris PWA Daerah Istimewa Yogyakarta.

Formatur juga mengumumkan 4 nama untuk melengkapi unsur PWA DIY masa bakti 2022-2027. Mereka ialah Siti Aminah, Puji Utami, Nunung Damayanti, dan Ismarwati.

Sumber: mediamu.id (Dzikril Firmansyah)

[post-views]
Selaras