Media Utama Terpercaya

29 Oktober 2025, 22:56
Search

Cara Baru, Tiket Ferry Balikpapan-Penajam Dapat Dibeli Secara Online Lewat Situs Ini!

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
kapal ferry
Ilustrasi kapal ferry. [Foto: PGN LNG Indonesia]

Balikpapan, mu4.co.id – Mulai 1 Oktober 2025, pembelian tiket kapal ferry rute Balikpapan–Penajam wajib dilakukan secara online melalui situs trip.ferizy.com. Sistem baru ini bertujuan mempermudah transaksi dan meningkatkan efisiensi layanan pelabuhan. 

Meski begitu, konter pembelian di pelabuhan tetap tersedia bagi penumpang yang membutuhkan bantuan petugas.

Baca Juga: Mulai 2026, Sejumlah Maskapai Bakal Perkenalkan Desain Kursi Berdiri, Bawa Penumpang Lebih Banyak Dan Tekan Harga Tiket!

Dilansir dari Borneo Flash pada Rabu (29/10), dalam pembelian tiket, penumpang perlu mengisi data seperti nomor kendaraan, nama, dan memilih metode pembayaran secara tunai maupun transfer bank. Selain harga tiket, dikenakan pula biaya administrasi pada setiap transaksi.

Setelah membeli tiket, penumpang akan menerima barcode elektronik sebagai bukti pemesanan untuk dipindai saat check-in di pelabuhan. 

Sistem baru ini diharapkan membuat layanan penyeberangan Balikpapan–Penajam lebih cepat, tertib, dan mendukung digitalisasi transportasi laut di Indonesia.

(Borneo Flash)

[post-views]
Selaras