Media Utama Terpercaya

3 Juli 2025, 23:52
Search

Berikut Daftar Menteri Berkinerja Baik dan Buruk Dalam 100 Hari Kerja Menurut Survei Celios!

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
Menteri dengan kinerja terbaik dan teburuk dalam 100 hari pertama. [Foto: Celios, mu4.co.id]

Jakarta, mu4.co.id Center of Economic and Law Studies (Celios) merilis hasil survei terkait 100 hari kinerja kabinet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Selasa (21/1), melibatkan 95 jurnalis dari 44 media kredibel yang memahami kinerja pemerintah.

Celios sendiri merupakan lembaga riset independen yang berfokus pada analisis makro-ekonomi, keadilan fiskal, transisi energi, dan kebijakan publik.

Adapun lima indikatornya, yaitu:

  • Pencapaian program
  • Kesesuaian rencana kebijakan dengan kebutuhan publik
  • Kualitas kepemimpinan dan koordinasi
  • Tata kelola anggaran
  • Komunikasi kebijakan

Menurut survei Celios, Menteri Agama Nasaruddin Umar dinobatkan sebagai menteri dengan kinerja terbaik dalam 100 hari Kabinet Prabowo-Gibran. Ia meraih skor hampir sempurna, mencerminkan apresiasi tinggi terhadap kebijakannya di sektor agama.

Dilansir dari Kompas pada Jum’at (24/1), berikut 10 besar menteri terbaik dalam 100 hari kabinet Prabowo-Gibran menurut survei Celios:

  1. Nasaruddin Umar (Menteri Agama)
  2. Meutya Hafid (Menteri Komunikasi dan Digital)
  3. Abdul Mu’ti (Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah)
  4. Budi Gunadi Sadikin (Menteri Kesehatan)
  5. Yassierli (Menteri Ketenagakerjaan)
  6. Agus Gumiwang (Menteri Perindustrian)
  7. Dadan Hidayana (Kepala Badan Gizi Nasional)
  8. Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan)
  9. Arifatul Choiri Fauzi (Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak)
  10. Budi Gunawan (Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan).

Baca Juga: 6 Kader Muhammadiyah Jadi Menteri Kabinet Merah Putih, Siapa Saja? Berikut Profilnya!

Sementara itu, survei Celios menempatkan Menteri HAM Natalius Pigai sebagai menteri dengan kinerja terburuk dalam 100 hari kabinet Prabowo-Gibran, dengan nilai mendekati -150 akibat kritik terhadap kebijakan HAM dan kurangnya terobosan yang dilakukan Natalius.

Berikut ini 10 besar menteri terburuk dalam 100 hari kabinet Prabowo-Gibran:

  1. Natalius Pigai (Menteri HAM)
  2. Budi Arie Setiadi (Menteri Koperasi)
  3. Bahlil Lahadalia (Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral)
  4. Raja Juli Antoni (Menteri Kehutanan)
  5. Yandri Susanto (Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal)
  6. Zulkifli Hasan (Menteri Koordinator Bidang Pangan)
  7. Budiman Sudjatmiko (Kepala Badan Percepatan Pengentasan Kemiskinan)
  8. Ario Bimo Nandito Ariotedjo (Menteri Pemuda dan Olahraga)
  9. Yusril Ihza Mahendra (Menteri Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan)
  10. Fadli Zon (Menteri Kebudayaan).

(Kompas)

[post-views]
Selaras