Media Berkemajuan

21 November 2024, 22:57

Aplikasi SPBE Akan Beroperasi Oktober Mendatang, Gabungkan Layanan SIM, BPJS Hingga Paspor!

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
Peluncuran Sistem Informasi SPBE [Foto: menpan.go.id]

Jakarta, mu4.co.id – Direktur Utama Peruri Digital Security (PDS), Teguh Kurniawan Harmanda menyebutkan bahwa layanan aplikasi sistem pemerintahan berbasis elektronik (SPBE) akan diluncurkan pada awal Oktober 2024 mendatang.

Sedangkan untuk uji coba layanan aplikasi tersebut akan dilakukan pada Juli 2024 mendatang. “Memang kita masih berprogres, berproses untuk bisa menuju untuk Oktober dan akhir tahun,” ungkapnya, Selasa (21/05/2024).

“Jadi jangan melihat dari Oktobernya, jadi akhir tahun makanya ada milestone, maka tadi saya sampaikan bahwa ada beta product, yang kemudian beta product kita target nanti ada di bulan Juli,” tambahnya.

Baca juga: Bukan Tiktok, Ini Aplikasi Medsos Terpopuler Januari 2024!

Menanggapi hal tersebut, Pemerintah pun melalui Kementerian PANRB bakal mengintegrasikan seluruh layanan keadministrasian publik ke dalam satu aplikasi tersebut. Pihaknya berharap, aplikasi yang menyatukan seluruh layanan pemerintah tersebut dapat memuat 9 layanan prioritas, seperti: kesehatan, layanan pendidikan, bantuan sosial, identitas digital berbasis data kependudukan, layanan Satu Data Indonesia (SDI), transaksi keuangan, integrasi portal service, layanan aparatur negara, hingga SIM online.

Kementerian PANRB, Cahyono Tri Birowo pun menjelaskan layanan SPBE itu sudah tertuang dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 95 Tahun 2018 tentang SPBE, yang bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam melakukan pelayanan pemerintah dengan memanfaatkan teknologi, sehingga masyarakat tidak harus mengunduh begitu banyak aplikasi.

“Dengan adanya layanan memudahkan masyarakat itu disebut SPBE, upaya memastikan pelayanan pemerintah yang mudah kepada masyarakat melalui pemanfaatan teknologi yang lebih baik,” jelas Cahyono.

Sumber: tirto.id, merdeka.com

[post-views]
Selaras