Media Utama Terpercaya

14 Januari 2026, 00:03
Search

Trans Intan Banjar Resmi Beroperasi untuk Masyarakat Kabupaten Banjar, Gratis! Apa Saja Rutenya?

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
Trans Intan Banjar
Enam unit armada Trans Intan Banjar resmi beroperasi. [Foto: Reportase9]

Martapura, mu4.co.id – Bupati Banjar H. Saidi Mansyur menghadirkan layanan angkutan gratis “Trans Intan Banjar” untuk warga setempat. Angkutan Pengumpan (feeder) ini beroperasi dengan jadwal tetap, teratur, dan tanpa tarif alias gratis.

“Penyelenggaraan layanan ini bertujuan untuk memudahkan pergerakan masyarakat melalui peningkatan aksesibilitas dan mobilitas kawasan,” ujar Bupati Saidi Mansyur dikutip dari Koran Jakarta, Kamis (20/11).

Saidi mengungkap bahwa Angkutan Feeder Trans Intan Banjar menjadi langkah nyata Pemerintah Kabupaten Banjar dalam mengendalikan inflasi di sektor transportasi secara terukur. 

Baca Juga: Sempat Tertunda, Kini Angkutan Feeder “Trans Intan Banjar” Mulai Beroperasi di Martapura!

Saat ini, tersedia enam unit armada yang melayani empat rute, antara lain:

  1. Rute A1: SMP Negeri 1 Martapura-PP Darul Hijrah Putra
  2. Rute A2: Alun-alun RTH Ratu Zalecha-Simpang 3 Bincau 
  3. Rute A3: Simpang 3 Bincau-Kantor Kecamatan Karang Intan 
  4. Rute A4: Simpang 3 Bincau-Jalan Pendidikan-Jalan Sekumpul-Komplek PPS-Jalan Menteri Empat-Jalan Pangeran Hidayatullah (Komplek Perkantoran Setda Banjar), pulang dan pergi.

Layanan angkutan gratis ini beroperasi setiap hari pukul 06.30–18.00 WITA, dengan frekuensi kedatangan 15–20 menit tanpa jeda.

(Koran Jakarta)

[post-views]
Selaras