Media Utama Terpercaya

7 Juli 2025, 13:20
Search

Grab dan GoTo Dikabarkan Lanjutkan Rencana Merger, Ini Tujuannya!

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
Grab dan goto
Grab dan GoTo Dikabarkan Lanjutkan Rencana Merger [Foto: octopus.co.id]

Jakarta, mu4.co.id – Perusahaan jasa transportasi Grab dikabarkan tengah membahas kelanjutan rencana penggabungan bisnis (merger) dengan kompetitornya di Indonesia, yaitu PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GoTo) di tahun 2025.

Merger tersebut diharapkan dapat memperkuat ambisi kedua perusahaan dalam sektor teknologi finansial (fintech), serta membantu mengatasi kerugian yang terus meningkat akibat persaingan yang semakin ketat di antara keduanya.

Lebih lanjut, merger ini juga akan memberikan kedua perusahaan kekuatan yang lebih solid dalam menghadapi persaingan dari pemain besar lainnya, seperti Uber Technologies Inc.

Baca juga: Seribu Driver Ojol Demo dan Serentak Matikan Aplikasi, Berikut Tuntutannya!

Untuk diketahui, rumor merger Gojek dengan Grab telah lama muncul, bahkan sebelum Gojek melebur dengan Tokopedia. Kala itu, Gojek dan Grab disebut sudah terbuka dengan opsi merger, namun masih belum sepakat mengenai persentase kepemilikan saham entitas hasil merger.

Dimana pembicaraan penggabungan perusahaan tersebut terakhir kali dilakukan pada tahun 2024, kemudian dilanjutkan pada bulan Desember, dimana para investor berharap untuk mencapai kesepakatan pada tahun 2025.

Namun, sebelumnya manajemen GoTo telah membantah mengenai rumor mergernya dengan Grab. Pihaknya menyatakan bahwa perusahaan fokus mengembangkan bisnis dengan mengoptimalkan sinergi ekosistem.
(cnbcindonesia.com, kompas.com)

[post-views]
Selaras