Media Berkemajuan

10 November 2024, 00:09

Jalan Lintas Banjarbaru-Batulicin Ditutup Sementara Hingga 20 September, Ini Sebabnya!

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram
Print
Jalan Lintas Banjarbaru-Batulicin
Penutupan Jalan Lintas Banjarbaru-Batulicin [Foto: kalselprov.go.id]

Banjarbaru, mu4.co.id – Jalan Lintas Banjarbaru-Batulicin ditutup sementara mulai kemarin, tanggal 17 hingga 20 September 2024, hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR) Kalsel, Ahmad Solhan.

Solhan mengatakan penutupan tersebut dilakukan lantaran adanya perbaikan akses jembatan darurat. “Sehubungan dengan adanya perbaikan Akses/Jalan sementara pada kegiatan pekerjaan pembangunan Jembatan Kintamani 1, maka untuk sementara jalan dari dan menuju kodeco akan ditutup sementara,” kata Solhan, Selasa (17/09/2024).

Lebih lanjut dirinya mengatakan bahwa pekerjaan perbaikan jalan sementara tersebut memerlukan waktu kurang lebih 4 hari kerja dari tanggal 17-20 september 2024. “Diharapkan dapat selesai perbaikan jembatan darurat ini sehingga masyarakat dapat melintas kembali dijalan ini,” ujarnya.

Baca juga: Gubernur Kalsel Resmikan Jalan Alternatif Batulicin-Banjarbaru, Percepat Akses Untuk Masyarakat!

Sementara itu, Kepala Seksi Jembatan Dinas PUPR Kalsel, Noor Hidayat mengungkapkan alasan mengapa jembatan darurat tersebut diperbaiki. “Jembatan itu ada masalah di pondasi kayu lognya yang patah jadi harus segera di ganti makanya harus di bongkar total,” kata Dayat.

Adapun terkait rambu-rambu pemberitahuan untuk penutupan jalan, pihaknya menegaskan sudah dipasang di Awang Bangkal Banjarbaru menuju Batulicin, maupun sebaliknya di kilometer 58 Batulicin-Banjarbaru. “Pihak kontraktor dan pekerja sudah melakukan pemasangan rambu-rambu dan pemberitahuan untuk penutupan jalan tersebut,” tutupnya.

(kalselprov.go.id)

[post-views]
Selaras