Banjarmasin, mu4.co.id — Puncak peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-39 diadakan pada Jumat (9/9/2022). Acara yang bertempat di Stadion Batakan Balikpapan, Kalimantan Timur itu dihadiri Wakil Presiden RI KH Ma’ruf Amin bersama istri Hj Wury Ma’ruf Amin.
Peringatan ini diperkirakan dihadiri sekitar 25 ribu massa dari berbagai kalangan yang ada di Provinsi Kalimantan Timur. Kadispora Kaltim Agus Tianur mengatakan, ribuan massa terdiri atas pelajar, mahasiswa dan olahragawan akan hadir dalam peringatan Haornas. Selain itu, akan ada kemeriahan oleh grup musik dari Jakarta, Armada Band juga tarian kolosal pelajar se-Balikpapan.
Peringatan Haornas juga dihadiri Menteri Pemuda dan Olahraga Zainuddin Amali, Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor, Walikota Balikpapan Rahmad Mas’ud, jajaran Forkopimda Kaltim serta para gubernur dan kepala daerah di Indonesia.
Agus Tianur mewakili Gubernur Kaltim didampingi Pangdam VI Mulawarman Mayjen TNI Tri Budi Utomo menyambut kedatangan rombongan Menpora di VIP Room Pemprov Kaltim Bandara Internasional SAMS Sepinggan Balikpapan. Dia menjelaskan kedatangan Menpora Zainudin Amali dalam rangka persiapan puncak Haornas ke-39. Puncak Haornas diawali dengan parade motor Harley dan sepeda ontel membawa bendera organisasi-organisasi olahraga dan ratusan pelajar se-Kota Balikpapan melakukan konfigurasi membentuk ikon Ibu Kota Nusantara, sayap garuda dilanjutkan dengan SKJ Pelajar 2022.
14 cabang olahraga yang menjadi prioritas pembinaan potensi besar meraih medali pada ajang olimpiade dan paralimpiade juga ditampilkan, seperti pencak silat, taekwondo, karate, angkat besi, badminton, wushu, dayung, renang, atletik, panahan, menembak, panjat tebing dan balap sepeda.
Sumber : antaranews.com
Reporter : Maulidya Firyanda Sulaiman