Jakarta, mu4.co.id – Setiap tahun selalu ada tren dan destinasi wisata baru yang menarik perhatian wisatawan dari seluruh dunia, dan platform Google menjadi alat utama bagi jutaan orang untuk mencari tujuan perjalanan impian mereka, sekaligus merencanakan pengalaman terbaik selama bepergian.
Lalu negara mana saja yang paling banyak diminati oleh pengguna Google?
Terdapat lima destinasi teratas yang paling sering dicari di Google sepanjang 2024, destinasi ini tidak hanya menawarkan keindahan alam yang menakjubkan, tetapi juga kaya akan budaya, sejarah, dan inovasi yang membuat setiap kunjungan terasa istimewa.
Baca juga: Kalimantan Jadi No. 2 Perjalanan Impian di Asia Tahun 2025!
Berikut destinasi teratas yang paling banyak dicari di Google sepanjang 2024:
1. Turki
Turki menawarkan segalanya, mulai dari kawasan pegunungan hingga pantai-pantai yang memesona. Selain itu juga ada Cappadocia di bagian selatan, dengan desa-desa berwarna madu, kastil unik, dan balon udara yang bertebaran di langit. Dilanjutkan dengan perjalanan ke Bodrum di pantai barat daya Turki, yang dikenal sebagai ‘Riviera Turki’. Tak hanya itu, dengan air biru jernih, pantai berpasir, serta Kastil Bodrum, salah satu dari Tujuh Keajaiban Dunia Kuno, destinasi ini menawarkan keindahan dan sejarah dalam satu paket wisata.

2. Yunani
Yunani menawarkan banyak pilihan, dari liburan pulau hingga tur budaya. Mulai perjalanan dari Athena, di mana wisatawan dapat menyaksikan keagungan Acropolis dan Stadion Panathenaic. Setelah itu, nikmati gaya hidup santai sambil menjelajahi pulau-pulau seperti Mykonos, Santorini, dan Milos. Dengan kombinasi makanan lezat, arsitektur megah, dan pemandangan luar biasa, Yunani adalah destinasi yang sempurna.

Baca juga: Bali Jadi Destinasi Wisata Terbaik Ke-2 Dunia Versi Tripadvisor!
3. Malta
Malta mengalami peningkatan popularitas yang signifikan sepanjang 2024. Terletak di antara Sisilia dan Afrika Utara, Malta menawarkan sejarah yang kaya di ibu kota Valletta, yang dihiasi istana dan katedral abad ke-16. Setelah menjelajahi kota, kunjungi pantai seperti Ghajn Tuffieha Bay atau naik perahu menuju pulau-pulau saudara, Gozo dan Comino.

4. Italia
Italia menjadi tujuan favorit banyak wisatawan, dari kemewahan Milan hingga keindahan Tuscany, dari Danau Como yang menawan hingga pesona pantai Amalfi. Jangan lupa mampir ke Venesia, kota terapung yang terkenal dengan kanalnya, jembatan ikonis, dan keindahan sejarahnya. Cara terbaik menikmati Venesia yaitu dengan naik gondola di Grand Canal.

5. Mesir
Mesir tetap menjadi daya tarik utama berkat kombinasi antara sejarah dan kemewahan modern. Di Kairo, pengunjung dapat menjelajahi masjid bersejarah dan menyusuri Sungai Nil. Kota Alexandria menawarkan pemandangan arkeologi yang menakjubkan. Tapi ingat, daya tarik utama tetaplah Giza, rumah bagi piramida-piramida besar yang merupakan Tujuh Keajaiban Dunia Kuno.

(cnnindonesia.com)